|

Penyebab dan cara mengatasi hp oppo cepat panas

Penyebab dan cara mengatasi hp oppo cepat panas – Penggunaan smartphone yang berlebihan bisa menimbulkan panas
yang berlebih juga pada smartphone tersebut. Bisa juga menimbulkan masalah lain
yang muncul di smartphone tersebut. Banyak masalah yang bisa saja muncul ketika
smartphone anda terlalu sering mengalami panas yang berlebih seperti baterai
yang cepat habis.
 Penyebab dan cara mengatasi hp oppo cepat panas
Smartphone oppo adalah salah satu merk smartphone yang sudah
terkenal dan banyak digunakan di indonesisa. Biasanya smartphone ini digunakan
oleh para remaja, karena smartphone ini terkenal dengan kameranya yang bagus
untuk foto-foto. Karena para remaja biasanya menggunakan smartphone ini untuk
berfoto-foto lalu di upload ke instagram.
Pada kesempatan kali ini IT Smurf akan memberitahu cara
mengatasi smartphone oppo yang cepat panas. Seperti yang kita ketahui, para
remaja sangat suka bermain game online di smartphone. Game yang baisanya mereka
mainkan ialah mobile legend,  pubg, free
fire dan game mobile lainnya. Sehingga menjadikan smartphone cepat panas.
Ketika smartphone sudah terasa panas, tentu saja akan
mengganggu. Suhu yang tinggi juga bisa menurunkan performa smartphone. Sehingga
aktivitas kita akan terganggu. Namun tenang saja, ada beberpa cara yang bisa
anda lakukan untuk mengatasi panas berlebih pada smartphone oppo.

Penyebab dan Cara mengatasi Smartphone OPPO Panas

Banyak penyebab hp oppo panas berlebih. Sebelum anda
mengatasinya anda juga perlu mengetahui beberapa penyebab yang menjadikan hp
oppo milik anda terasa panas. Berikut ini beberapa penyebab yang mungkin saja
menjadikan hp oppo anda menjadi panas.

1. Data Internet selalu Hidup

Penggunaan internet terus menerus juga bisa menyebabkan h
panda menjadi panas.  Banyak sekali
proses di latar belakang yang berjalan ketika data seluler menyala. Seperti
pembaharuan, notifikasi dan lain sebagainya.
Solusinya ialah mematikan data seluler setalah anda selesai
menggunakannya. Selain menghindari smartphone panas, anda juga akan lebih hemat
kuota internet.

2. Aplikasi Terlalu Banyak yang Berjalan

Ketika anda memiliki banyak aplikasi di smartphone. Bisa jadi
aplikasi-aplikasi tersebut berjalan di latar belakang dan menjalankan suatu
proses tanpa sepengetahuan anda. Perlu diketahui, walaupun aplikasi tidak
sedang anda gunakan, namun bisa saja aplikasi-aplikasi tersebut berjalan
sendiri di latar belakang. Hal tersebut juga bisa menyebabkan smartphone anda
cepat panas.
Anda bisa menghentikan aplikasi-aplikasi yang berjalan di
latar belakang secara paksa. Sehingga smartphone anda menjadi lebih baik
performanya dan tidak menimbulkan efek panas berlebh.

3. Menggunakan HP ketika sedang di Charge

Menggunakan smartphone ketika sedang di charge juga bisa
menyebabkan smartphone menjadi cepat panas. Akibat dari arus listrik yang
terjadi terus menerus. Apalgi jika anda menggunakannya untuk bermain game. Maka
hp oppo akan menjadi cepat panas.
Cara mengatasinya ialah, jangan terlalu sering menggunakan
hp ketika sedang di charge. Dengan begitu hp tidak akan cepat panas. Dan lakukan
charge secara teratur dan konsisten.

4. Cache Data dan Aplikasi

Bisa juga hp oppo cepat panas di sebabkan oleh cache data
aplikasi di smartphone terlalu banyak. Sehingga smartphone terlalu berat untuk
menjalankan sistemnya. Hal tersebut juga bisa menyebabkan smartphone menjadi
panas.
Cara mengatasinya ialah, hapus data cache aplikasi. Jika anda
tidak mau ribet, anda bisa mengatur smartphone oppo kembali menjadi pengaturan
pabrik. Sehingga semua data yang ada di dalamnya akan terhapus seluruhnya.

Akhir Kata

Sekian informasi mengenai penyebab dan cara mengatasi hpoppo yang panas. Semoga informasi ini bermanfaat bagi anda. Thank you and see u
next time !

Similar Posts